Resume ke - 1
Gelombang : 25
Tanggal : 18 Mei 2022
Tema : Ide Menulis Bagi Guru
Narasumber : Wijaya Kusumah, M.Pd
Sudah lama saya ingin mengaktifkan kembali blog, tetapi bingung mau memulai dari mana. Untungnya, saya bisa ikut bergabung dalam pelatihan belajar menulis yang diadakan oleh PB PGRI gelombang 25. Pada pertemuan pertama pelatihan yaitu Rabu, 18 Mei 2022 pukul 19.00 – 21.00 wib melalui media WhatsApp Group, kami mendapat materi yang sangat berisi.
Ide Menulis Bagi Guru merupakan materi yang sangat kami butuhkan. Bapak Wijaya Kusumah M.Pd (Om Jay), sangat menginspirasi dengan materinya tersebut. Bahkan ada 3 peserta yang memperoleh hadiah karena berhasil menjawab tantangan beliau.
Saat itu beliau memberikan gambar sebuah bunga dan peserta ditantang untuk membuat narasi tentang gambar itu. Sayangnya, saat saya masih mengetik, tiba-tiba grup ditutup karena sudah cukup banyak peserta yang mengirim dan Om Jay sudah menemukan pemenangnya.
Yah, lain kali harus lebih cepat lagi menangkap umpan dan panitia atau narasumber.
Meskipun tak mendapat hadiah, saya sangat bahagia karena mendapat materi tentang ide menulis bagi guru. Begitu banyak dan beragam. Mengapa tidak terpikir oleh saya sebelumnya?
Terima kasih PGRI, Pak Bryan Prasetyawan, Om Jay, dan seluruh panitia serta teman-teman peserta yang sudah mau berbagi. Semoga segala kebaikan berpulang juga kepada kalian semua. Amin.
Saya pribadi merasa sangat beruntung dapat mengikuti kegiatan ini. Terima kasih.
Jakarta, 19 Mei 2022.
Nur Jannah, S.Pd
Guru SDN Kalibaru 03 Jakarta
awal yang bagus saudaraku, luar biasa resumemu. terus berproses dan jaga semangatmu. semoga setelah 20 resume, aku bisa membantumu buatkan buku solo. Jika mau buat buku bersama juni ini ada guru hebat jilid 4. japri saja ke saya. 087871926678.
BalasHapusAlhamdulillah, tetap semangat Bu, sama2 berproses kita. Salam kenal dan salam literasi 🙏
BalasHapusSaya juga beruntung bisa bergabung
BalasHapusKeren...tulisannya semangat untuk menulis. Salam sehat dan sukses
BalasHapusMantap bu....tetap semangat💪
BalasHapus