Kamis, 22 September 2022

Modul Ajar /RPP Berdiferensiasi

 

MODUL AJAR / RENCANA PELAKSANAAN PEMBEAJARAN (RPP+)

A.

INFORMASI UMUM

Nama Penyusun

:

Nur Jannah, S.Pd.

Institusi

:

SDN Kalibaru 03

Mata Pelajaran

:

Seni Rupa

Unit 1

:

Menggambar Rumah Tetangga

Jenjang Sekolah

:

Sekolah Dasar (SD)

Semester 

I (Ganjil)

Fase / Kelas

:

B / IV (Empat)

Alokasi Waktu 

:

2 JP

Tahun Pelajaran

:

2022/2023




Moda Pembelajaran

:

Tatap Muka

Metode  Pembelajaran

:

Ceramah, Tanya Jawab, Film, Demonstrasi & Penugasan

Model Pembelajaran

:

Pembelajaran Berdiferensiasi Produk

Target Peserta Didik

:

Seluruh siswa kelas 4A

Karakteristik PD

:

Peserta Didik Auditori, Visual dan Kinestetik

Jumlah Peserta Didik

:

32 peserta didik

Profil Pelajar Pancasila

:


  • Berkebinenkaan Global, Komunikasi dan Interaksi antar budaya 

  • Bergotong-Royong Kolaborasi: Bekerja sama dan berkomunikasi untuk mencapai tujuan bersama, membantu teman sekelas. 

  • Bernalar Kritis Memperoleh dan Memproses Informasi Dan Gagasan: Menunjukkan rasa ingin tahu dan dapat bertanya untuk membantu pemahaman dalam seni

Sarana & Prasarana

:

  1. Komputer/Laptop, Proyektor, Jaringan Internet

  2. Link video pembuatan gambar rumah dari youtube

  3. Buku Siswa, LKPD

  4. Pensil atau pena, Kertas, Pewarna (spidol, krayon atau cat air), batang korek api


B.

Komponen Inti

1.

Capaian Pembelajaran (CP)



Mengalami

  1. Siswa mampu mengamati, mengenal, merekam dan menuangkan pengalaman kesehariannya secara visual dengan menggunakan garis pijak dan proporsi walaupun masih berdasarkan penglihatan sendiri. 

  2. Siswa dapat menggunakan alat, bahan dan prosedur dasar dalam berkarya.

Menciptakan

  1. Siswa mampu menciptakan karya dengan mengeksplorasi dan menggunakan elemen seni rupa berupa garis, bentuk, tekstur, ruang dan warna.

Merefleksikan

  1. Siswa mampu mengenali dan menceritakan fokus dari karya yang diciptakan atau dilihatnya (dari teman sekelas karya seni dari orang lain atau era atau budaya tertentu) serta pengalaman dan perasaannya mengenai karya tersebut

Berpikir dan Bekerja Artistik

  1. Siswa mulai terbiasa secara mandiri  menggunakan berbagai prosedur dasar sederhana untuk berkarya dengan aneka pilihan media yang tersedia di sekitar. 

  2. Siswa mengetahui, memahami dan mulai konsisten mengutamakan  faktor keselamatan dalam bekerja

Berdampak

  1. Siswa  mampu menciptakan karya sendiri yang sesuai dengan perasaan,minat atau konteks lingkungannya

2.

Alur Tujuan Pembelajaran (ATP)



  1. Memperkenalkan teknik perspektif dalam seni rupa 

  2. Mengajak peserta didik mengenal tetangga mereka 

  3. Melatih kepekaan sosial peserta didik di lingkungannya

3.

Tujuan Pembelajaran



  1. Setelah menyaksikan video dari youtube, siswa dapat mengenal lingkungan sosial dan fisik (arsitektur rumah) sekitar (tetangga) baik tradisional maupun modern dengan baik

  2. Melalui diskusi dan tanya jawab, siswa dapat memahami pentingnya saling menghormati perbedaan kondisi rumah tetangga dengan baik

  3. Setelah mengobservasi lingkungan rumah di sekitar tempat tinggal, siswa dapat memilih salah satu rumah yang paling dikenali dan dianggap paling menarik sebagai objek gambar/lukis 

  4. Dengan memilih kegiatan dan bentuk yang diinginkan, siswa dapat membuat gambar, mempresentasikan, atau menyajikan miniatur rumah tetangga yang telah dipilih berdasarkan prinsip seni rupa (sketsa, warna dan perspektif) secara sederhana

4.

Materi Pokok


  • Teknik perspektif dalam seni rupa

5.

Kegiatan Pembelajaran


A.  Kegiatan Awal (10 Menit)


  1. Guru mengkondisikan kelas dan melakukan absensi

  2. Peserta didik berdoa bersama sebelum memulai pelajaran 

  3. Guru melakukan persepsi 

  4. Peserta didik diminta menceritakan keadaan rumah di sekitar tempat tinggal mereka sesuai dengan tugas yang diminta guru pada minggu sebelumnya

  5. Guru memberikan pertanyaan pemantik terkait materi pelajaran.

  • Bagaimana kehidupan para tetanggamu? Apa saja pekerjaan, etnis dan agama mereka? 

  • Apa saja bentuk rumah-rumah mereka? 

  • Rumah siapa yang kalian sukai dan mengapa? 

  • Sudahkan kalian memilih salah satu rumah untuk digambar/dilukis?

  1. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran, langkah pembelajaran, dan jenis penilaian.


B. Kegiatan Inti (50 Menit)


  1. Siswa menyimak video tentang rumah tradisional dan modern yang ditayangkan di depan kelas melalui layar proyektor. Guru menyampaikan secara naratif (bercerita) tetang kehidupan para tetangga serta rumah-rumah mereka. 

  2. Guru dan siswa bertanya jawab tentang kondisi rumah tetangga di sekitar tempat tinggal dan cara saling menghormati perbedaan.

  3. Guru bercerita yang menggugah pikiran dan imajinasi siswa sekaligus mengenal sejarah lingkungan sosial mereka. Siswa juga diberi kesempatan untuk menceritakan keadaan rumah tetangga yang mereka kenali

  4. Siswa diarahkan memilih berdasarkan tetangga yang paling dikenal dan rumah yang disukai.

  5. Siswa mengerjakan salah satu tugas yang ia sukai berikut;

  1. Menggambar rumah dengan baik dan lengkap

  2. Menggambar rumah secara sederhana disertai teks narasi tentang model rumah tradisional/modern dan ciri-cirinya serta cara menghormati perbedaan

  3. Membuat sketsa rumah dan menempelkan batang korek api di atasnya 

  1. Guru memberikan penghargaan dan motivasi pada semua peserta didik


C. Kegiatan Penutup (10 Menit)


  1. Peserta didik bersama guru melakukan refleksi atas pembelajaran yang telah berlangsung, 

  2. Guru memandu peserta didik menyimpulkan materi pembelajaran

  3. Guru memberikan penguatan terhadap materi yang telah dipelajari. 

  4. Peserta didik menyimak penjelasan guru tentang aktivitas pembelajaran pada pertemuan selanjutnya. 

  5. Kegiatan pembelajaran diakhiri dengan doa bersama dipimpin oleh seorang peserta didik.

  6. Guru merencanakan tindak lanjut.



6.

Refleksi


Untuk mengetahui keberhasilan proses pembelajaran, guru diharapkan melaksanakan refleksi kegiatan pembelajaran di kelas. 

  • Apakah siswa dapat mengikuti pelajaran dengan baik?

  • Apa saja kesulitan yang dialami selama proses pembelajaran? 

  • Apa saja langkah yang perlu dilakukan untuk memperbaiki proses pembelajaran? 

  • Apakah ada siswa yang perlu mendapat perhatian khusus?



C.

Lampiran


Bahan Bacaan Guru dan Peserta Didik


Rubrik Penilan


Daftar Pustaka

Muhamad Faisol, Mufid Sam Indratma (2021). Buku Panduan Guru Seni Rupa untuk SD Kelas IV Kelas 4. Pusat Kurikulum dan Perbukuan Badan Penelitian dan Pengembangan dan Perbukuan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.



Jakarta,       6 September  2022

Mengetahui:


Kepala Sekolah,

Guru kelas IV A,







Sri Suharyani, S.Pd.

Nur Jannah, S.Pd.



















































Tidak ada komentar:

Posting Komentar